Source:leadership.uoregon.edu
Karena kebijakan yang ramah terhadap pertumbuhan bisnis, infrastruktur yang baik serta konektivitas yang tinggi, beberapa kota telah menjadi kota bisnis kelas dunia.
Untuk menarik nama-nama brand top di dunia bisnis yang sangat kompetitif dan terus menerus berkembang, kota-kota ini selalu berinovasi, berinvestasi dan berkembang.
Mari kita mengenal lebih jauh 10 kota bisnis yang paling populer di dunia.
Daftar peringkat ini berdasar pada penelitian yang dilaksanakan oleh perusahaan real estate dunia, CB Richard Ellis, yang telah melakukan survei terhadap 300 perusahaan terbesar di dunia, termasuk perusahaan yang masuk dalam daftar Fortune 500 dan juga perusahaan yang tidak terdaftar, seperti firma hukum.
Peringkat ini dilihat dari parameter berapa persen dari perusahaan-perusahaan tersebut di atas memiliki kantor di kota-kota ini.
1. Hong Kong
Persentase perusahaan daftar Fortune 500 yang hadir di kota ini: 68,2
Biaya sewa kantor: $ 2,297 per meter persegi
Hong Kong merupakan kota bisnis yang strategis dikarenakan lokasinya serta sedikitnya pembatasan terhadap kepemilikan asing, yang memungkinkan perusahaan untuk beroperasi secara global. Selain itu, kota ini memiliki akses ke tenaga kerja yang terampil dan murah.
2.
Singapore
Persentase perusahaan daftar Fortune 500 yang hadir di kota ini: 67,5
Biaya sewa kantor: $ 850 per meter persegi
Tingginya kualitas infrastruktur, administrasi yang efisien, pajak yang rendah, serta banyaknya kesibukan di pelabuhan dan bandara yang terdapat pada negara pulau ini, telah membuatnya menjadi pilihan utama bagi banyak perusahaan internasional dan karyawan ekspatriat mereka.
3. Tokyo
Persentase perusahaan daftar Fortune 500 yang hadir di kota ini: 63,9
Biaya sewa kantor: $ 20,469 per meter persegi
Tokyo adalah rumah bagi 47 perusahaan Jepang yang tergabung dalam Fortune 500, termasuk Honda, Sony, dan Mitsubishi.
Kota ini juga kantor pusat untuk beberapa bank investasi dan perusahaan asuransi terbesar di dunia.
Kota ini juga dikenal sebagai salah satu dari tiga pusat komando ekonomi dunia, bersama dengan New York dan London.
Persentase perusahaan daftar Fortune 500 yang hadir di kota ini: 67,5
Biaya sewa kantor: $ 850 per meter persegi
Tingginya kualitas infrastruktur, administrasi yang efisien, pajak yang rendah, serta banyaknya kesibukan di pelabuhan dan bandara yang terdapat pada negara pulau ini, telah membuatnya menjadi pilihan utama bagi banyak perusahaan internasional dan karyawan ekspatriat mereka.
3. Tokyo
Persentase perusahaan daftar Fortune 500 yang hadir di kota ini: 63,9
Biaya sewa kantor: $ 20,469 per meter persegi
Tokyo adalah rumah bagi 47 perusahaan Jepang yang tergabung dalam Fortune 500, termasuk Honda, Sony, dan Mitsubishi.
Kota ini juga kantor pusat untuk beberapa bank investasi dan perusahaan asuransi terbesar di dunia.
Kota ini juga dikenal sebagai salah satu dari tiga pusat komando ekonomi dunia, bersama dengan New York dan London.
4. London
Persentase perusahaan daftar Fortune 500 yang hadir di kota ini: 63,2
Biaya sewa kantor: $ 1.683 per meter persegi (di daerah ujung Barat) atau $ 974 per meter persegi (di daerah kota)
Kota ini masih menjadi magnet terkuat bagi perusahaan-perusahaan internasional di Eropa dan mendominasi dalam sektor perbankan, keuangan dan jasa profesional di seluruh dunia.
London memiliki lebih dari 480 bank internasional dan merupakan rumah bagi perusahaan multinasional bintang lima.
5. Shanghai
Persentase perusahaan daftar Fortune 500 yang hadir di kota ini:61,4
Biaya sewa kantor: $ 812 per meter persegi
Posisinya yang berada di Delta Sungai Yangtze turut mengakomodasi akses perusahaan-perusahaan yang berada di kota ini untuk masuk ke dalam usaha pengembangan, penelitian serta perdagangan China.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar